PowerPoint
Saya anggap sobat sudah memiliki software Microsoft powerPoint. Di sini saya menggunakan Microsoft PowerPoint 2007.
Jika sobat belum punya silahkan diinstal dulu ya Microsoft officenya.
1. Buka Microsoft PowerPoint sobat, kemudian pilih menu design , lalu pilih theme yang sobat sukai,
di sini saya memilih theme Apex. Sobat bisa merubah colors, Fonts dan effectsnya sesuai kesukaan sobat.
2. Setelah sobat memilih theme, silahkan ganti tulisan click to add title dengan judul presentasi sobat dan click to add subtitle dengan deskripsinya. Sobat juga bisa menggantinya dengan tulisan yang sobat sukai, karena tidak ada yang mengharuskan sobat harus menulis judul dan subjudulnya.
3. Untuk menambah slide sobat bisa melakukannya di menu home kemudian klik new slide lalu pilih layout yang sobat butuhkan.
4. Jika sobat ingin menhapus salah satu slide sobat tinggal klik slide yang akan di hapus kemudian klik Del pada keyboard. Sobat juga bisa mengatur slide 1 menjadi slide 2 dengan cara drag and drop.
5. Untuk menambahkan animasi pada pergantian slide sobat bisa melakukannya di menu animation
Klik slide yang akan diberi animasi, kemudian pilih model animasi yang sobat sukai. Jika sobat ingin seluruh slide menggunakan animasi yang sama, silahkan klik apply to All. Sobat juga bisa menambahkan suara dikolom no sound dan mengatur kecepatan animasi di kolom fast. Klik automatically after jika sobat menginginkan perubahan slid tanpa di klik mouse. Untuk melihat hasilnya, silahkan sobat klik preview yang berada di pojok kiri atas.
6. Untuk menambahkan efek animasi pada teks atau gambar dalam presentasi, silahkan klik costume animation kemudian klik teks yang akan di kasih animasi, lalu pilih add effect. Silahkan dicoba-coba sendiri ya.
7. Klik Slide Show untuk melihat hasil keseluruhan (full screen)
8. Jika presentasi sudah di buat silahkan disimpan. Jika sobat ingin mengeditnya di kemudian hari silahkan klik ctrl+S, tetapi jika sobat ingin menyimpan hanya dalam slidshow, klik logo Microsoft office/shave as/PowerPoint show. Jika sobat memilih ini, hasilnya tidak akan bisa di edit lagi.
Contoh presentasi powerPoint
Di bawah ini adalah beberapa presentasi yang pernah saya buat, sobat bisa mendownload contoh presentasi power point di bawah ini untuk dijadikan pelajaran atau inspirasi.
Nah, segitu dulu tutorial Microsoft office kali ini, walaupun singkat semoga bisa bermanfaat. Nantikan tutorial Microsoft office di pertemuan yang akan datang.
Video cara membuat presentasi powerPoint
Jika kurang jelas silahkan dilihat videonya. di dalam video ini ditambah beberapa trik dasar membuat presentasi di powerPoint
Tidak ada komentar:
Posting Komentar